Headline

6/recent/ticker-posts

Refleksi Akhir Tahun, Polres Palas Sampaikan Kinerja Sepanjang Tahun 2024

PALAS - Polres Padang Lawas (Palas) menggelar Refleksi Akhir Tahun 2024 untuk memaparkan capaian kinerja mereka selama satu tahun terakhir, di Mapolres Palas, Senin (30/12/2024) siang.

Mengangkat Tema "Hadirkan Polri Yang Transparan Akuntabel dan Profesional" kegiatan ini dipimpin Kapolres Palas, AKBP Diari Astetika didampingi Wakapolres, Kompol Sugianto, para PJU dan insan pers di Kabupaten Palas.

Dalam pemaparannya, Kapolres Palas, AKBP Diari Astetika mengungkapkan tren peningkatan gangguan kamtibmas dan langkah-langkah penanganan yang telah dilakukan. Dalam hal ini dia menekankan pentingnya sinergitas antara Polri dan masyarakat untuk menjaga situasi kondusif di wilayah Kabupaten Palas.

"Gangguan Kamtibmas selama tahun 2024 Crime Total (CT) mencapai 689 kasus naik 40 kasus, Crime Clearence (CC), mengalami peningkatan pada tahun 2024 naik 115 kasus. Dibandingkan tahun 2023 tercatat CT 649 kasus dan CC 216 kasus. Dari jumlah 689 tersebut, Polres Palas berhasil menyelesaikan 331 kasus," ungkapnya dilansir dari laman nusantaraterkini.co pada Selada (31/12/2024).
 
Lebih lanjut, Diari menjelaskan, ada lima kasus menonjol termasuk penganiayaan 114 kasus, pencurian biasa sebanyak 109 kasus, kecelakaan lalu lintas 59  kasus, penipuan 56 kasus, dan narkoba 55 kasus. 

Untuk narkoba, sambungnya, Polres Palas bertekad untuk memberantasnya. Dalam setahun diungkap sebanyak 55 kasus, dengan 75 tersangka, dan klasifikasi 54 sebagai pengedar dan 21 sebagai pengguna dengan barang bukti 224,13 gram sabu-sabu dan 1.563, 13 gram.

"Kami terus meningkatkan upaya penyelidikan terhadap jaringan pengedar narkoba dan praktik judi online," katanya.

Selanjutnya pada malam tahun baru, Diari mempersilahkan masyarakat bersuka ria, namun harus tetap memperhatikan keamanan, termasuk keamanan diri sendiri dan lingkungan. Bila ada masyarakat yang akan meninggalkan rumah, dia meminta agar diperiksa keadaannya dan kalau rumah kosong agar disampaikan kepada Bhabinkamtibmas atau RT setempat.

Selain itu perhatikan juga listrik dalam keadaan aman untuk mencegah terjadinya korsleting arus pendek ataupun yang bisa menyebabkan kebakaran.

"Demikian juga kami sampaikan apabila masyarakat ini berkunjung di tempat keramaian agar memperhatikan betul keselamatan berlalu lintas, tetap dijaga kesehatannya dalam mengendarai kendaraan bermotor dan apabila sudah lelah agar istirahat di tempat rest area yang sudah ada baru selanjutnya melakukan perjalan kembali," pesannya.

Sementara itu, Kasi Humas Polres Palas, Iptu Arwansyah Batubara menambahkan, Polres Palas meliputi 4 Polsek jajaran, yakni Polsek Barumun dengan wilayah hukum 5 kecamatan, Polsek Barumun Tengah meliputi wilayah hukum 5 kecamatan, Polsek Sosa dengan wilayah hukum 6 kecamatan dan Polsek Sosopan wilayah hukum 1 kecamatan.

Adapun jumlah keseluruhan anggota Polri sebanyak 210 personel dan 1 PNS toral jumlah 211 personel (27, 65%) dari total yang dibutuhkan untuk keseluruhan personel, yaitu 764 orang.

Selain itu, kinerja pada tahun 2024 dalam kerja sama pada lembaga pemerintahan, lembaga sosial, perbankan dan TNI-Polri, Polres Palas sukses melaksanakan Operasi Mantap Praja Toba 2024-2025, mengamankan perayaan Natal dan persiapan Tahun Baru 2025 melalui Operasi Lilin Toba 2024.

Selanjutnya, langkah-langkah pengamanan dilakukan di gereja-gereja dan pusat keramaian seperti pasar dan objek wisata.

"Kami bersinergi dengan TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat untuk memastikan situasi tetap kondusif," ucapnya.

Selanjutnya, Polres Palas juga menjalankan program 100 Hari Presiden RI berupa ketahanan pangan, dengan pelaksanaan di Asrama Polres Palas, lahan Polsek Sosopan, Barumun, Sosa dan Polsek Barumun Tengah dengan jenis tanaman, jagung, ubi kayu, kolam ikan, bayan, ubi, kangkung, dan tomat, dengan melibatkan 184 personel di 303 desa/kelurahan yang ada di wilayah hukum Polres Palas. 

"Refleksi akhir tahun ini menegaskan komitmen Polres Palas dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta meningkatkan pelayanan kepada publik. Kapolres berharap dukungan dan kerja sama dari masyarakat terus terjalin untuk menciptakan lingkungan yang aman dan damai," pungkasnya. (Akb)